Selamat Datang di Teknologi Informasi

Senin, 19 Januari 2009

Afgan Nyanyi Religi



Penyanyi afgan Syah Reza atau biasa dikenal dengan Afgan Wannab ikut meramaikan blantika musik religi Indonesia. Bertempat di Hardrock Cafe Jakarta, Rabu (20/8) kemarin, Afgan merilis album religi perdana bertitelkan "Padamu Ku Bersujud".

Bagi Afgan sendiri album ini adalah refleksi atas kiprahnya sebagai manusia yang selalu diuji dengan bermacam cobaan. Dan momentum bulan ramadhan menjadi jalan mencari pengampunan, dan perbaikan diri. Karenanya Afgan berharap kehadiran kekuatan religius dari albumnya itu.

Afgan mengakui dirinya bukan penyanyi lagu-lagu bernafaskan religi. Ia sebagai seorang penyanyi pop jazz, sangat memahami bahwa makna syair dan cara menghayati, antara lagu religi dan lagu pop jazz memiliki perbedaan.

"Jelas sangat berbeda dengan lagu lain, yang pernah saya nyanyikan sebelumnya. Makanya syair di dalamnya seperti membuatnya harus tertunduk sujud dan berdoa memohon ampun," ungkapnya saat ditemui dalam rilis albumnya di Hardrock Cafe, Rabu (20/8).

"Ini yang membuat saya terbawa perasaan untuk menghayatinya," tambahnya.

Menurut Afgan, hal ini yang membuatnya sulit untuk berpura-pura. Sehingga Padamu Ku Bersujud merupakan bentuk pengakuan ketulusan.




Tidak ada komentar:

Posting Komentar